Sabtu, 21 Januari 2017

MA NEGERI 2 BATU ADAKAN “FORSA MANEBA”



Sabtu (21/01/2017)
Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Batu mengadakan  expo campus yang bertajuk Forsa Maneba (Forum Silahturahmi Alumni Madrasah Aliyah Negeri 2 Batu), kegiatan ini diselenggarakan sebagai bentuk apresiasi pihak sekolah kepada para alumni yang berhasil melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi negeri ataupun swasta diIndonesia.
Dalam kegiatan ini MAN 2 Batu mengundang perwakilan alumni dari 16 perguruan tinggi yang ada di Jawa dan Bali untuk memberikan sosialisasi  mengenai perguruan tinggi yang mereka tempati serta memberikan motivasi kepada siswa-siswi MAN 2 Batu khususnya yang akan menghadapi Ujian Nasional di tahun 2017 ini agar memiliki asa dan cita-cita untuk melanjutkan pendidikan kejenjang yang lebih tinggi.

 seorang alumni dari salah satu Kampus Memberikan  sosialisasi mengenai kampusnya 



“Kegiatan ini diikuti oleh 200 alumni MAN 2 Batu yang datang dari 16 perguruan tinggi negeri yang ada di jawa dan bali dan juga dikuti oleh 350 siswa-siswi MAN 2 Batu yang kelas 3 dari kelas IPA,IPS,Bahasa dan Agama” kata Ilhami seorang mahasiswa Universitas Negeri Malang juga sebagai ketua pelaksana kegiatan. Selain itu,Ilhami juga menambahkan didalam kegiatan Forsa Maneba ini juga dilaksanakan pelantikan pengurus Ikatan Mahasiswa Alumni MAN 2 Batu (IMMB).
Fuad Arifudin merupakan  ketua umum IMMB dan juga Alumni MAN 2 Batu serta Mahasiswa UIN Maulana Malik Ibrahim Malang ini meunuturkan. “IMMB merupakan organisasi yang memiliki tujuan sebagai wadah Alumni MAN 2 Kota Batu untuk saling berkomunikasi dan menjalin silahturahmi antar angkatan dan juga kepada pihak sekolah, serta memberikan edukasi tentang perguruan tinggi kepada adek-adek kami yang ingin melanjutkan ke perguruan tinggi yang ada di Inonesia”
Untuk selanjutnya, kegiatan Forsa Maneba ini akan menjadi agenda setiap tahun yang akan diselenggarakan di MAN 2 Batu. “Kami dari Pihak sekolah sangat merasa bangga dan apresisasi dengan apa yang telah diraih oleh para alumni MAN 2 Batu yang mampu melanjutkan ke perguruan tinggi, dan kami dari pihak sekolah berharap ini akan menjadi agenda disetiap tahunnya, kami juga merasa terbantu dengan adanya kegiatan ini karena dengan adanya kegiatan seperti ini siswa-siswi telah memiliki gambaran tentang perguruan tinggi yang ada di Indonesia” Ujar Al-Ajiz sebagai Waka Kesiswaan sekolah.(w3n)


               Foto Bersama Alumni MAN 2 Batu dari 16 Kampus se-Jawa Bali 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar